Desa Wisata Malangga terletak di kecamatan Galang, Kabupaten Toli-toli, Sulawesi Tengah. Desa ini memiliki keunikan pada atap rumah mereka yang dikenal dengan istilah rumah “Langko”. Masyarakat lokal membuat atap rumah mereka dapat dibuka dan ditutup untuk menjemur hasil bumi seperti cengkeh agar langsung mendapat paparan sinar matahari. Selain itu, masyarakatnya juga terkenal akan produk gula merah yang masih mereka proses secara tradisional. Upacara adat panen dan tradisi sumpit masih terlaksana setiap tahunnya. Selain itu, keindahan alam di desa ini juga menjadi hal menarik wisatawan datang berkunjung ke desa Malangga, terdapat jalur sungai di tengah desa sering menjadi tempat wisata permandian dan tidak jauh dari pusat desa terdapat air terjun Malane.
Desa Wisata Malangga, Kabupaten Tolitoli, Sulawesi Tengah
~ Advertisements ~