Tim Pengabdian Masyarakat Fakultas Teknik ULM yang diketuai oleh Prof.Abdul Ghofur, MT, laksanakan Program Dosen Wajib Abdi (PDWA), Rabu (04/08/2024).
Kegiatan yang dilaksanakan di Balai Pertemuan Desa Sungai Tuan Ulu, sebagai salah satu bentuk tri dharma perguruan tinggi.
Kegiatan dihadiri Kepala Desa Sungai Tuan Ulu Zaini, dan Ketua Karang Taruna “KASTA” Gazali Rumi dan anggotanya.
Adapun tema pengabdian, yakni pemberdayaan Karang Taruna “KASTA” Desa Sungai Tuan Ulu, melalui pembuatan briket berbasis biomassa.
“Selama ini kita melihat sekam padi sebagai limbah yang belum dimanfaatkan secara optimal, yang sebenarnya dapat dibuat menjadi Briket untuk pengganti bahan bakar,” ujar Prof Ghofur.
“Briket ini bisa menjadi bahan bakar yang ramah lingkungan dan bisa mengatasi kelangkaan gas selama ini,” tambahnya
Di kesempatan itu, juga diajarkan kepada pemuda Karang Taruna cara pembuatan briket, baik melalui mesin maupun alat cetak sederhana.
Kegiatan diakhiri dengan penyerahan alat pembuat briket dan Kompor Briket, kepada Karang Taruna sebagai salah satu Teknologi Tepat Guna Desa, yang dapat dimanfaatkan untuk kegiatan Karang Taruna Desa.