in

Kejati Kaltim Luncurkan Tiga Aplikasi Pelayanan Publik untuk Tingkatkan Layanan Masyarakat

Samarinda – Kejaksaan Tinggi Kalimantan Timur meluncurkan tiga aplikasi pelayanan publik terbaru dalam upaya memperkuat zona integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM). Peluncuran aplikasi tersebut berlangsung pada Senin, 5 Februari 2025, bertempat di Balikpapan, yang dipimpin oleh Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Timur, Iman Wijaya.

Acara ini dihadiri oleh berbagai jajaran pejabat Kejaksaan Tinggi Kalimantan Timur, termasuk Wakil Kepala Kejaksaan, Victor Antonius Saragih Sidabutar, serta para asisten, koordinator, kepala seksi, dan seluruh kepala Kejaksaan Negeri se-Kalimantan Timur.

Tiga aplikasi yang diluncurkan meliputi **SIPAKEM**, **SIPEDAS**, dan **SIPERNAH ETAM**, yang kini dapat diakses masyarakat melalui situs resmi Kejaksaan Tinggi Kalimantan Timur di https://kejati-kaltim.kejaksaan.go.id/.

**SIPAKEM**, aplikasi untuk pengawasan aliran kepercayaan, bertujuan untuk menghubungkan Kejaksaan Tinggi Kaltim dengan masyarakat serta instansi terkait guna mengawasi dan mencegah penyalahgunaan serta penodaan agama. Aplikasi ini juga menjadi wadah untuk mencegah potensi gangguan yang dapat timbul dalam pengawasan aliran kepercayaan.

Selain itu, **SIPEDAS** hadir untuk memudahkan pelaporan pendampingan hukum terhadap proyek-proyek strategis nasional. Aplikasi ini memfasilitasi laporan dari stakeholder yang membutuhkan bantuan hukum, mempercepat proses pemberian informasi yang tepat, dan meningkatkan kolaborasi antara Kejaksaan Tinggi Kalimantan Timur dengan pihak-pihak terkait.

Aplikasi ketiga, **SIPERNAH ETAM**, diciptakan untuk mempercepat proses perpanjangan penahanan yang diajukan oleh penyidik kepada jaksa penuntut umum. Hal ini diharapkan dapat memperlancar administrasi hukum yang berkaitan dengan masa penahanan.

Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Timur, Iman Wijaya, dalam sambutannya mengatakan, dengan hadirnya ketiga aplikasi ini, kami berharap masyarakat dapat memperoleh pelayanan yang lebih mudah, cepat, akurat, dan terjangkau.

“Jadi Ini adalah bagian dari komitmen kami untuk terus berinovasi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada publik,”ucap Iman.

Peluncuran aplikasi ini menjadi langkah nyata Kejaksaan Tinggi Kalimantan Timur dalam meningkatkan transparansi dan kemudahan bagi masyarakat dalam mengakses layanan hukum yang lebih efisien.

Tinggalkan Balasan

Intensitas Hujan Berkurang, Banjir di Pengayuan Mulai Berangsur Surut

Desa Wisata Wanurejo Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah