Raoat Dengar Pendapat (RDP) Komisi II DPRD Kaltim dengan dua Badan Usaha Milik Daerah (BUMD).
in ,

BUMD Didorong Maksimalkan Peran Tingkatkan Pendapatan Daerah

Pentingnya peran aktif dua Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), yakni PT Migas Mandiri Pratama (MMP) dan PT Bara Kaltim Sejahtera (BKS), dalam mendorong peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD), ditegaskan Komisi II DPRD Kalimantan Timur.

Hal itu disampaikan dalam forum dengar pendapat, yang digelar sebagai bentuk pengawasan dan evaluasi terhadap kinerja serta rencana strategis kedua perusahaan tersebut.

Perwakilan dari masing-masing BUMD, pada kesempatan itu menyampaikan pemaparan terkait langkah-langkah bisnis yang tengah dan akan mereka jalankan.

Adapun fokus utama mereka mencakup optimalisasi unit usaha yang sudah ada, dan rencana pengembangan potensi baru yang dinilai memiliki prospek bagi pendapatan daerah.

Anggota Komisi II berharap agar kedua BUMD tidak hanya berjalan normatif, tetapi juga mampu berinovasi dan tanggap terhadap peluang yang bisa dimanfaatkan untuk kepentingan daerah.

Mereka menekankan bahwa dukungan legislatif akan selalu tersedia selama kinerja perusahaan mampu menunjukkan arah yang jelas, profesional, dan berorientasi pada hasil.

Komisi II juga menilai bahwa kolaborasi antara BUMD dan pemerintah daerah menjadi kunci dalam membangun ekosistem usaha yang sehat dan berkelanjutan. Dengan penguatan peran dua perusahaan ini, diharapkan kontribusi nyata terhadap kas daerah bisa lebih signifikan di masa mendatang.

Tinggalkan Balasan

Pelaksanaan Program dan Anggaran Pemprov Disoroti DPRD Kaltim

Banyak Infrastruktur Butuh Perhatian, DPRD Kalimantan Timur Tekankan Pemerataan Pembangunan