in , , , , ,

Desa Wisata Belitar Seberang, Bengkulu

~ Advertisements ~

Desa Belitar Seberang berada di Kecamatan Sindang Kelingi, Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu merupakan salah satu desa yang dapat dicapai melalui jalan lintas Curup-Lubuk Linggau. Jarak dari Bandara Fatmawati Soekarno Bengkulu ke desa ini ± 2 jam 30 menit. Desa yang terdiri dari 3 (tiga) dusun ini memiliki kepadatan penduduk ± 1010 jiwa (± 297 Kepala Keluarga) yang terdiri dari Suku Lembak dan Suku Jawa. Luas wilayah ±625 ha, kondisi topografi wilayah 400-600 mdpl ,berupa bukit dan lembah menjadikan Desa Belitar Seberang memiliki iklim sejuk. Berbagai tanaman pertanian dan perkebunan dapat ditemui di desa Belitar Seberang. Didominasi dengan tanaman Aren yang hampir dapat ditemui di setiap sudut wilayah desa, perkebunan kopi rakyat jenis robusta juga dapat ditemui di hamparan perbukitan Desa Belitar Seberang.

Tinggalkan Balasan

Bendungan Sepaku Semoi pastikan kebutuhan air di IKN tercukupi

Enam Ekor Hewan Kurban Disembelih Pemkab Banjar